Bakar Sampah, Nenek 70 Tahun di Boyolali Tewas Terbakar

Bakar Sampah, Nenek 70 Tahun di Boyolali Tewas Terbakar

Ragil Ajiyanto - detikNews
Kamis, 20 Sep 2018 18:17 WIB
(Foto: Rachman Haryanto)
Boyolali - Akhir yang menyedihkan dialami Mbah Marmi di Boyolali. Nenek berumur 70 tahun ini tewas terbakar saat membakar sampah di kebun jati belakang rumahnya.

"Korban membakar sampah dan api menjalar. Korban terjebak dalam kobaran api dan tidak bisa menyelamatkan diri dan ditemukan sudah meninggal dunia dengan kondisi terbakar," kata Kapolsek Wonosegoro, AKP Warsito, saat dikonfirmasi, Kamis (20/9/2018).

Informasi detikcom, kejadian tersebut bermula ketika korban siang tadi izin kepada suaminya, Sukar (80) untuk membakar daun-daun kering di pekarangan belakang rumahnya di Dukuh Gumul RT 05/02, Desa Gilirejo, Kecamatan Wonosegoro, Boyolali.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemudian korban pergi ke belakang dan mengumpulkan daun-daun kering serta ranting. Sampah kering itu kemudian dibakar. Ketika api sudah menyala dengan cepat menjalar.

Diduga korban terperangkap di dalam kobaran api dan tak sempat menyelamatkan diri. Diperkirakan korban banyak menghirup asap dari api tersebut hingga pingsan di tempat. Api kemudian menjalar ke tempat korban terjatuh tersebut hingga akhirnya tubuhnya ikut terbakar.

Korban ditemukan oleh anggota keluarganya sendiri tergeletak di kebun dengan kondisi meninggal dan sebagian tubuhnya terbakar sekitar pukul 11.00 WIB. Oleh saksi dan warga sekitar, korban kemudian dibawa pulang ke rumahnya.

AKP Warsito mengatakan, dari hasil pemeriksaan medis, korban mengalami luka bakar pada dada sampai kaki sebelah kiri. Kesimpulan tim medis Puskesmas Wonosegoro, korban meninggal karena kekurangan oksigen untuk bernafas dan luka bakar di tubuhnya.

Jenazah korban selanjutnya diserahkan kepada keluarganya untuk dimakamkan. Pihaknya mengimbau kepada warga untuk berhati-hati dan waspada selama musim kemarau ini jangan sembarangan membakar sampah.



Tonton juga 'Serangan Monyet Mengganas di Boyolali, Pasukan Pemburu Monyet Dibentuk':

[Gambas:Video 20detik]

(mbr/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads