DPR Gelar Paripurna RUU APBN 2019 Hari Ini

DPR Gelar Paripurna RUU APBN 2019 Hari Ini

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Selasa, 04 Sep 2018 09:46 WIB
Ilustrasi paripurna DPR. Foto: Lamhot Aritonang
Jakarta - DPR kembali menggelar rapat paripurna. Paripurna membahas RUU APBN Tahun Anggaran 2019.

Rapat akan digelar di gedung Nusantara II DPR, kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (4/9/2018). Rapat dijadwalkan pukul 10.00 WIB.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dari surat rapat, agenda paripurna berisikan tanggapan pemerintah terhadap pandangan umum Fraksi DPR tentang APBN 2019.

"Tanggapan pemerintah terhadap pemandangan umum fraksi atas RUU tentang APBN TA 2019 beserta nota keuangannya," bunyi isi agenda paripurna yang tertera di surat.



Rapat hari ini merupakan rapat lanjutan dari paripurna 28 Agustus 2018 lalu. Rapat saat itu fokus memaparkan pandangan Fraksi DPR atas APBN 2019 dan nota keuangannya.

Dalam nota keuangan pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi tahun 2019 sebesar 5,3%. Angka ini turun dibanding target APBN 2018 sebesar 5,4%.


Simak Juga 'Ketua MPR akan Bawa Pembahasan GBHN ke Rapat Paripurna':

[Gambas:Video 20detik]


DPR Gelar Paripurna RUU APBN 2019 Hari Ini
(gbr/bag)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads