Dari rekaman CCTV yang diterima detikcom, Selasa (28/8/2018) terlihat ada dua orang pelaku masuk ke dalam salah satu rumah kos di Jalan Ikan Hias, Batu Ampar, Condet, Kramat Jati, Jakarta Timur. Kedua pelaku mendatangi rumah kos itu pukul 04.07 WIB dini hari tadi.
Kedua pelaku itu masing-masing terlihat mengenakan jaket hitam dan jaket biru. Sebelum masuk ke dalam rumah kos, pelaku mengamati dari lubang pintu gerbang kos.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah situasi dirasa aman, satu pelaku yang berjaket hitam masuk ke dalam. Sedangkan, pelaku berjaket biru berjaga di luar rumah kos.
Awalnya pelaku terlebih dahulu mengambil satu unit sepeda motor matic berwarna putih. Tak lama, pelaku mengambil lagi satu unit sepeda motor matic berwarna hitam. Keduanya pun kabur dengan membawa dua unit motor curian tersebut.
![]() |
Kapolsek Kramat Jati, Kompol Nurdin AR mengatakan kasus pencurian sepeda motor itu sudah ditangani Polsek Kramat Jati. Sejumlah saksi dan barang bukti sudah dicek untuk membantu pemburuan pelaku.
"CCTV-nya sudah kita ambil, korban juga kita mintai keterangan. Kalau ada CCTV biasanya mempermudahkan mencari pelaku," kata Kompol Nurdin AR dimintai konfirmasi.
Nurdin mengatakan dari keterangan korban, motor yang hilang tersebut baru saja dibeli. Sehingga sepeda motor itu belum memiliki nomor polisi.
"Korban mengaku kalau motor itu baru saja dibeli, jadi belum ada nomor polisinya. Kita minta dia untuk menanyakan suratnya ke dealer yang bersangkutan," tambahnya. (ibh/ams)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini