Pantauan di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (18/8/2018), Jokowi dan Iriana langsung berdiri ketika kontingen Indonesia memulai defile. Keduanya mengangkat tangan.
Jokowi dan Iriana tampak sangat semringah. Senyum tak terlepas dari wajah Jokowi dan Iriana.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sambutan hangat bagi para kontingen juga diberikan para penonton. Terdengar dengan lantang, penonton berteriak 'Indonesia'. Sementara para atlet tampak mengenakan jaket merah dan membawa bendera kecil merah putih.
Indonesia menjadi negara ke-45 yang melakukan defile. Ada 964 atlet yang diturunkan Indonesia pada ajang bergengsi ini.
Tonton juga video: Indahnya Tari Saman di Pembukaan Asian Games 2018
(elz/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini