Jokowi Mesra dengan Anies, Prabowo Sibuk Konsolidasi

Jokowi Mesra dengan Anies, Prabowo Sibuk Konsolidasi

Aditya Mardiastuti - detikNews
Jumat, 03 Agu 2018 08:05 WIB
Ketum Gerindra Prabowo Subianto (Foto: Grandyos Zafna)
Jakarta - Presiden Joko Widodo dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berbincang akrab saat meninjau revitalisasi trotoar di kawasan Jl Sudirman, Jakarta Pusat. Jokowi juga setuju soal pelican crossing yang menggantikan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO).

"Ya kan bagus, bagus. Artinya kan sebetulnya fasilitas-fasilitas pelican crossing ini akan memudahkan masyarakat untuk tidak usah naik tinggi-tinggi. Itu yang pertama dan yang kedua, saya melihat dari sisi estetika jembatan penyeberangan orang kalau di sini secara estetika ganggu," ujar Jokowi di trotoar Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, pada Kamis 2 Agustus 2018.


Kemesraan Jokowi dan Anies juga terlihat saat memantau pengerjaan trotoar hingga pelican crossing di kawasan Sudirman-Thamrin. Mereka melakukan pemantauan bersama untuk mengecek persiapan Asian Games.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jika Jokowi mesra dengan Anies untuk mematangkan persiapan Asian Games, lain pula dengan Prabowo Subianto. Ketum Gerindra pesaing Jokowi di Pilpres itu sibuk mematangkan strategi kampanye bersama koalisinya.

"Pak Prabowo agendanya tentu melakukan konsolidasi, bersilaturahmi banyak tokoh dan menyerap para tokoh apalagi sekarang para sekjen lagi bekerja mematangkan teknis dari visi-misi tentu menjelang pertemuan empat ketum parpol," kata anggota badan komunikasi Gerindra, Andre Rosiade, pada Kamis 2 Agustus 2018 malam hari.


Andre menambahkan hingga hari ini para sekjen koalisi Prabowo yakni Demokrat, PKS, PAN rutin menggelar rapat untuk menyamakan visi-misi.

Prabowo disebut aktif bertemu para tokoh untuk mendapatkan masukan soal sosok pendamping menghadapi Pilpres 2019.

"Pak Prabowo tentu banyak mendengar masukan, baik dari internal Partai Gerindra maupun dari berbagai tokoh masyarakat sabagai bahan bagi Beliau untuk memutuskan empat parpol siapa calon wapres Beliau. Banyak acara Beliau di Kartanegara (kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan)," terangnya.



Tonton juga video: 'Jokowi Sebut Langkah Anies Buat Pelican Crossing Tepat!'

[Gambas:Video 20detik]




Jokowi Mesra dengan Anies, Prabowo Sibuk Konsolidasi
(ams/aan)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads