"Yang jelas kita gini allout bahkan kita dibantu oleh Jatanras Polda, turun langsung sampai sekarang anak-anak masih di lapangan, gabungan Polda, Polres dan Polsek," ujar Indarto saat dihubungi, Kamis (19/7/2018) malam.
Tonton juga video 'Rumah Mardani Ali Sera Dilempar Molotov, Sandi: Jangan Suuzan'
Indarto belum bisa mengungkap detail kasus yang saat ini dilakukan polisi. Yang pasti, menurut dia, semua upaya dilakukan untuk mengungkap kasus tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia mengatakan sejauh ini polisi telah memeriksa saksi termasuk satpam yang melihat terduga pelaku. Dia menyebut pelaku diduga berjumlah dua orang.
"Sementara ini satpam, satpam itu melihat samar-samar, karena gelap jam 3 pagi dan dia posisi ngantuk, tapi kemungkinan besar dua orang laki-laki (pelakunya)," tuturnya.
Sebelumnya, rumah Mardani di Jalan Ahmad Madani, Jatiwarna, Pondok Gede, Bekasi dilempar molotov oleh orangtak dikenal. Peristiwa itu terjadi pada Kamis (19/7) dini hari.
Penghuni rumah tidak mengetahui adanya kejadian itu dan awalnya hanya mengira ada buah jatuh di atas awning garasi. Ditemukan botol berisi bensin yang masih utuh. Belum diketahui motif pelemparan molotov tersebut.
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini