Keluarga Jokowi Nyoblos di Manahan Solo, Begini Suasananya

Pilkada Serentak di Jateng

Keluarga Jokowi Nyoblos di Manahan Solo, Begini Suasananya

Bayu Ardi Isnanto - detikNews
Rabu, 27 Jun 2018 12:10 WIB
Keluarga Jokowi nyoblos di Manahan, Solo. Foto: Bayu Ardi Isnanto/detikcom
Solo - Keluarga Presiden Joko Widodo menggunakan hak pilihnya di TPS 23, Tirtoyoso RT 05 RW 13, Manahan, Banjarsari, Solo. Mulai dari ibunda Jokowi Sujiatmi Notomiharjo, ibu negara Iriana Jokowi, hingga dua putra Jokowi terlihat hadir di TPS.

Iriana bersama putra bungsunya, Kaesang Pangarep datang lebih dahulu sekitar pukul 09.00 WIB, Rabu (27/6/2018). Kaesang langsung mendaftar ke petugas dan antre mencoblos ke bilik suara.

Sedangkan Iriana datang hanya untuk menemani Kaesang. Iriana dan Jokowi memang saat ini sudah tidak tercatat di TPS tersebut karena pindah domisili ke Jakarta.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Usai mencoblos, Kaesang dan Iriana berpamitan kepada masyarakat yang ada di TPS. Mereka lalu berjalan menuju mobil dengan pengawalan Paspampres.

Ibunda Jokowi nyoblos di TPS Manahan, Solo. Ibunda Jokowi nyoblos di TPS Manahan, Solo. Foto: Bayu Ardi Isnanto/detikcom

Pukul 10.30 WIB giliran Sujiatmi datang ke TPS 23. Mengenakan gaun merah, Sujiatmi datang menggunakan hak pilihnya.

Usai memasukkan surat suara ke kotak suara, Sujiatmi langsung berjalan menuju mobilnya. Dia sempat mengungkapkan harapannya saat ditanya oleh wartawan.

"Semoga Jawa Tengah sukses," kata Sujiatmi.

Selisih beberapa menit kemudian, giliran putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka yang datang ke TPS 23. Gibran datang bersama istrinya, Selvi Ananda.


**
Anda pemilik hak pilih di Pilkada Serentak 2018? Jangan ragu untuk menggunakan suara Anda! Kirimkan juga foto-foto TPS unik tempat anda mencoblos ke redaksi@detik.com. Jangan lupa cantumkan nomor telepon Anda untuk kami hubungi. (sip/sip)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads