Anies-Sandi Halalbihalal dengan Pegawai Pemprov DKI di Balai Kota

Anies-Sandi Halalbihalal dengan Pegawai Pemprov DKI di Balai Kota

Indra Komara - detikNews
Kamis, 21 Jun 2018 08:51 WIB
Foto: Indra Komara/detikcom
Jakarta - Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno, menggelar acara halalbihalal di Ruang Fatahillah, Balai Kota, Jakarta. Halal bihalal ini diikuti seluruh pegawai Pemprov, termasuk eselon II dan III.

Acara dimulai pada Kamis (21/6/2018) pukul 08.00 WIB. Pantauan detikcom, Anies-Sandi ditemani istri, Fery Farhati dan Nur Asia. Terlihat juga ibunda Sandi, Mien Uno.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seluruh kepala dinas juga hadir. Begitu juga seluruh wali kota dari 5 wilayah DKI, yakni Wali Kota Jakarta Pusat Mangara Pardede, Wali Kota Jakarta Timur Bambang Musyawardana, Wali Kota Jakarta Selatan Tri Kurniadi, Wali Kota Jakarta Barat Anas Effendi, dan Wali Kota Jakarta Utara Husen Murad.

Di dalam ruangan, tampak antrean pegawai Pemprov yang hendak bersalaman dengan Anies-Sandi. Antrean itu mengular sampai pendopo Balai Kota.



Setelah bersalaman dengan Anies-Sandi, pegawai Pemprov lainnya berkumpul di Balairung, Balai Kota. Mereka juga bersalaman antarsesama. (idn/nkn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads