Pantauan detikcom, Anies tiba tak lama setelah salat id di Halaman Balai Kota selesai. Begitu tiba, Anies langsung menghampiri Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno, Sekda DKI Syaifullah, Ketua Fraksi Partai NasDem DPRD DKI serta Imam Salat Id yaitu KH Syahrir Ali Basya yang tengah melakukan sesi wawancara bersama wartawan.
Tampak keempatnya langsung menyambut kedatangan Anies. Anies kemudian sempat berpelukan dengan Sandiaga yang menyambut kedatangannya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Usai itu, keempatnya kemudian melanjutkan acara ke Gedung Blok G Balai Kota. Di sana, Anies dan Sandi akan melakukan halalbihalal bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta.
Sebelumnya, Anies menunaikan salat id di Masjid Istiqlal bersama Wakil Presiden RI Jusuf Kalla. Sementara Sandiaga, salat id di Halaman Balai Kota bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta dan warga Jakarta. (jbr/jbr)