Sebelumnya, jalur satu arah sudah dibuka dari Km 82 Tol Cipali hingga Gate Palimanan pukul 17.15 WIB. Kini one way secara keseluruhan tengah diberlakukan.
Jalur satu arah dimulai dari Cikampek sampai Brexit ini dibuka sejak pukul 21.00 WIB. Berdasarkan pantauan detikcom di ruas Tol Cikampek-Palimanan setelah dibukanya one way traffic, suasana kendaraan terlihat ramai-lancar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lepas exit Palimanan, arus kendaraan kembali terurai. Gate Palimanan ini merupakan pusat pengendalian arus kendaraan yang keluar dari Jakarta.
Sistem buka-tutup akan diberlakukan di gerbang ini. Hal ini guna mengatur arus kendaraan agar tidak terjadi penumpukan di exit tol setelahnya.
"Namun kita sudah antisipasi di arah timur agar tidak terjadi kepadatan dengan cara kami mengatur dengan cara membuka tutup gardu Palimanan. Kalau terlalu banyak yang ke arah timur, akan dikurangi Gate Palimanan," ujar Kakorlantas Polri Irjen Royke Lumowa, Rabu (13/6/2018).
"Jika di Gate Kertasari kondusif, kita akan tambah lagi Gate Palimanan," lanjutnya.
Sementara itu, dari arah sebaliknya, mobil yang akan mengarah ke Jakarta akan diarahkan melalui Pantura.
"Yang mengarah dari Palimanan ke Jakarta akan diarahkan melalui arteri. Ini nggak tiba-tiba seperti ini, ada perencanaan dan koordinasi dengan kapolres setempat," tutupnya. (dnu/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini