"Semuanya dilakukan pengecekan, mulai dari oli, air radiator, standar keselamatan dan mesin sudah diperbaharui," ujar Bismo usai apel Operasi Ketupat Lodaya 2018 di Alun-alun Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Senin (4/6/2018).
Dia memeriksa satu per satu kendaraan dinas Polres Ciamis dan jajaran Polsek. Pengecekan kendaraan tersebut agar saat digunakan dalam pengamanan mudik tidak mengalami kendala.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
"Roda dua ini penting untuk mobilitas. Hasil pemeriksaan semuanya sudah siap digunakan untuk pengamanan mudik," ungkapnya.
Selain kendaraan dinas, Bismo menyiapkan sebanyak 580 personel dari berbagai satuan pada pengamanan mudik Lebaran tahun ini. Mereka terdiri personel Satlantas, Reskrim, Intel, Sabhara hingga anggota Polsek.
"Semua akan disebar. Tim di lapangan selain mengamankan diri sendiri, juga mengantisipasi adanya premanisme," ujar Bismo.
Dia menginstruksikan kepada anggotanya jangan segan menindak tegas atau menembak penjahat jalanan yang membahayakan keselamatan jiwa. "Terhadap kerawanan yang ada di jalan selama mengancam keselamatan petugas dan masyarakat mala akan dilakukan tindakan tegas, tepat dan terukur," tutur Bismo.
![]() |
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini