Dirjen Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Nizar Ali mengatakan meski ada pengundian, , jemaah haji yang berangkat pada kloter awal, penempatan pondoknya tidak melewati proses undian. Jemaah kloter awal akan ditempatkan di lokasi terdekat Masjidil Haram. Hal itu untuk mengantisipasi masalah transportasi pascapuncak haji.
"Tahun sebelumnya jemaah kesulitan dalam hal transportasi. Inilah prinsip keadilan dalam konsep qur'ah, sehingga tahun ini diharapkan tidak ada lagi kesulitan bagi jemaah seperti tahun sebelumnya," tandas Nizar, Rabu (30/5) kemarin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri Sri Ilham Lubis dalam laporan selaku ketua panitia mengatakan, metode pengundian ini merupakan rangkaian kegiatan penyelenggaraan ibadah haji dan dilakukan untuk penempatan jemaah haji di Mekah. Hasil pengundian ini, lanjut Sri Ilham, akan segera disosilisasikan kepada jemaah, baik melalui kanwil Kemenag provinsi maupun website Kemenag.
"Qur'ah ditetapkan sebagai mekanisme untuk memberikan pelayanan terbaik dan berkeadilan kepada jemaah haji, terutama saat di Mekah. Untuk penempatan di Madinah, akan disesuaikan dengan kedatangan jemaah," kata Sri Ilham.
Berikut hasil pengundian itu:
(fjp/fjp)