Najib Ditanyai Polisi Soal Penggeledahan 3 Apartemen Mewah

Najib Ditanyai Polisi Soal Penggeledahan 3 Apartemen Mewah

Novi Christiastuti - detikNews
Rabu, 30 Mei 2018 18:31 WIB
Najib ditanyai polisi di kediaman pribadinya di Langgak Duta (AFP PHOTO/ROSLAN RAHMAN)
Kuala Lumpur - Kepolisian Malaysia kembali menanyai mantan Perdana Menteri (PM) Malaysia Najib Razak. Najib ditanyai soal penggeledahan di tiga unit apartemen mewah di kompleks Pavilion Residences, Kuala Lumpur, beberapa waktu lalu.

Seperti dilaporkan kantor berita Bernama, Rabu (30/5/2018), sebuah mobil polisi yang diyakini membawa para personel CID (Departemen Investigasi Kriminal) dari Kepolisian Dang Wangi terlihat meninggalkan kediaman Najib di Langgak Duta pada Rabu (30/5) siang, pukul 13.40 waktu setempat.

Mobil polisi itu telah berada di sekitar kediaman Najib selama dua jam. Dituturkan sejumlah sumber, kedatangan polisi ini bertujuan untuk menanyai Najib seputar penggeledahan beberapa waktu lalu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Menurut sumber, polisi melakukan penyelidikan setelah Najib mengajukan laporan ke polisi di Pekan, Pahang, beberapa waktu terakhir soal penyitaan barang-barang pribadi dan benda-benda berharga dari tiga kondominium terkait dirinya.

Polisi awalnya dijadwalkan untuk menanyai Najib di kediamannya pada Selasa (29/5) kemarin, namun entah mengapa diundur pada Rabu (30/5) ini.

Secara terpisah, Kepala Kepolisian Dang Wangi, Shaharuddin Abdullah, membenarkan bahwa polisi telah mencatat keterangan Najib di kediamannya pada Rabu (30/5) ini.


Dua kendaraan yang diyakini membawa tim pengacara Najib juga terlihat memasuki kediaman Najib pada siang hari.

Pada Selasa (29/5) waktu setempat, polisi juga menanyai putri Najib, Nooryana Najwa Najib, setelah dia mengajukan laporan polisi karena merasa tidak puas dengan penyitaan barang-barang pribadi yang diklaimnya sebagai hadiah pernikahan. Barang-barang milik Nooryana dilaporkan ikut disita saat polisi Malaysia menggeledah tiga unit kondominium terkait Najib di Pavilion Residences.

(nvc/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads