"Sekarang proses kita lagi fokus untuk WTP dan penyelesaian. Kita ingin momentum ini terus berjalan dan insyaallah akan kita lakukan evaluasi (pejabat)," kata Sandiaga di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Rabu (23/5/2018).
Sandiaga mengatakan tidak ingin terburu-buru dalam melakukan perombakan pejabat. Dia menyebut masih menunggu momen yang tepat dalam merombak para pejabat tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sandiaga mengatakan pelaporan WTP ke Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) akan dilaporkan minggu ini. Dia ingin DKI Jakarta bisa sukses memperoleh predikat WTP setelah beberapa tahun.
"Tanggal 28 Mei rencananya diserahkan laporan hasil pemeriksaan oleh BPK," ucapnya. (hri/hri)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini