Penyerang Polsek di Jambi Membabi-buta Tebaskan Parang

Penyerang Polsek di Jambi Membabi-buta Tebaskan Parang

Ferdi Almunanda, Zunita Amalia Putri - detikNews
Selasa, 22 Mei 2018 17:36 WIB
Ilustrasi/Foto: Ari Saputra
Jakarta -

Penyerang di Polsek Maro Sebo, Jambi, membabi-buta menebaskan parang. Dua anggota polisi terluka.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen M Iqbal mengatakan, penyerangan terjadi sekitar pukul 14.30 WIB, Selasa (22/5/2018). Pelaku menghampiri petugas personel Polsek Maro Sebo.

"Datang seorang tak dikenal dengan menggunakan sepeda motor dan membawa senjata tajam jenis parang dengan membabi-buta menyerang anggota polsek yang sedang berjaga," ujar Iqbal kepada wartawan.

Selain membuat dua anggota polisi terluka terkena sabetan senjata tajam, terjadi kerusakan di ruang Mapolsek

"Kerusakan pada ruangan penjagaan dan kerusakan pada jendela-jendela polsek. Kemudian orang tak dikenal tersebut melarikan diri dengan sepeda motor," sambungnya.

Pelaku berhasil ditangkap beberapa saat kemudian. Polisi tengah mendalami motif penyerangan yang dilakukan satu orang pelaku ini.

(fdn/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads