Wakapolri: Polisi Tetap Dingin Meski 5 Rekan Dibantai Sadis

Wakapolri: Polisi Tetap Dingin Meski 5 Rekan Dibantai Sadis

Audrey Santoso - detikNews
Kamis, 10 Mei 2018 08:15 WIB
Foto: Wakapolri Komjen Syafruddin di Istana Wapres. (Rina-detikcom)
Depok -
Wakapolri Komjen Syafruddin memastikan operasi penanganan rusuh di Mako Brimob berakhir setelah 36 jam. Syafruddin menyatakan para polisi tetap dingin meski 5 rekannya dibunuh dengan keji.
"Polri menangani sepersuasif mungkin dan berkepala dingin. Saya menekankan ke tim untuk berkepala dingin meski temannya jadi korban pembunuhan," ujar Syafruddin di Mako Brimob, Kamis (10/5/2018).



Ada lima orang polisi yang tewas dalam insiden penyanderaan selama 36 jam di Mako Brimob. Polisi menyatakan lima orang tersebut dibunuh secara keji dengan luka di sekujur tubuh.
"Nanti bisa lihat hasil visumnya. Kita tetap persuasif meskipun rekan kami dibantai sadis," ujar Syafruddin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Proses penetralan situasi masih belum selesai sepenuhnya, meski operasi penanganan penyanderaan dipastikan sudah selesai.
(fjp/fjp)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads