Polisi Masih Selidiki Kasus Dugaan Perkosaan Penumpang Taksi Online

Polisi Masih Selidiki Kasus Dugaan Perkosaan Penumpang Taksi Online

Raja Adil Siregar - detikNews
Selasa, 08 Mei 2018 10:20 WIB
Foto: Luthfy Syahban
Palembang - Seorang mahasiswi di Kota Palembang, Sumatera Selatan mengaku dirampok dan nyaris diperkosa oleh sopir taksi online. Polisi kini masih mendalami laporan dan memeriksa sejumlah saksi.

"Saat ini masih kita dalami dan melakukan penyelidikan. Kita masih proses dan kejar siapa pelakunya. Terus apakah ini ada akun lain atau tidak tetap masih didalami lagi," terang Kapolresta Palembang, Kombes Wahyu Bintono HB kepada detikcom, Selasa (8/5/2018).

Dikatakan Wahyu, sampai hari ini sudah ada sejumlah saksi yang diperiksa. Saksi tidak hanya dari pihak mahasiswi selaku pelapor dan korban, tetapi juga ada dari pihak sopir taksi online selaku aplikator.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita di sini kan bicara fakta, perkara nanti dalam perkembangannya ada pelaku lain atau tidak ya tetap kita proses. Pasti ini terus berkembang, pihak Grab di cabang Palembang juga akan kita periksa," kata Wahyu.

"Informasi semua kita terima, tapi tidak pula semua informasi didapat itu fakta. Butuh pembuktian yang kuat, termasuk apakah adanya peristiwa dalam laporan korban. Korban juga harus kita lindungi karena saat ini psikologinya terganggu," katanya.

Diberitakan sebelumnya, ada seorang mahasiswi mengaku telah menjadi korban perampokan dan nyaris diperkosa sopir taksi online. Mahasiswi itu menangis saat datang ke Mapolresta Palembang pada Jumat (4/5) malam.

Sehari setelah kejadian atau Minggu (6/5) pagi. Rombongan dari sopir taksi online di Palembang mendatangi Polda Sumsel dan Polresta Palembang. Salah seorang sopir yang mengantar korban membantah adanya perampokan dan percobaan pemerkosaan.

"Saya memang mengantar penumpang atasnama seperti yang disebut menjadi korban perampokan. Tapi saya katakan bahwa saya mengantar penumpang ke tujuan dengan selamat," bantah sopir, Darmadi. (asp/asp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads