Massa Hari Buruh Corat-coret Rumah dan Pertokoan di Bandung

Massa Hari Buruh Corat-coret Rumah dan Pertokoan di Bandung

Tri Ispranoto - detikNews
Selasa, 01 Mei 2018 18:25 WIB
Pagar rumah yang dicorat-coret/Foto: Tri Ispranoto
Bandung - Peringatan Hari Buruh 2018 di Kota Bandung dicoreng oleh kelakuan sejumlah oknum yang melakukan aksi vandalisme terhadap rumah dan pertokoan di Jalan Dipatiukur, Kota Bandung.

Pantauan detikcom sepanjang Jalan Dipatiukur sejumlah rumah, pertokoan hingga perkantoran dicorat-coret menggunakan atau cat semprot oleh oknum massa. Warga yang melihat aksi tersebut tak berkutik karena takut.

"Banyak tadi massa, 100 orang lebih ada. Mereka pakai baju hitam-hitam, pake penutup kepala juga hitam. Saya tidak berani karena kalah jumlah," ujar salah seorang juru parkir di depan Starbucks Dipatiukur saat ditemui detikcom, Selasa (1/5/2018).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain di Jalan Dipatiukur, sejumlah ruas jalan menuju Gedung Sate yang menjadi pusat aksi demo seperti Jalan Ir H Djuanda (Dago) dan Jalan Surapati tidak luput dari aksi vandalisme.

Vandalisme tidak hanya dilakukan di tembok, tapi sejumlah fasilitas umum seperti baligo, ATM, spanduk bahkan mobil yang terparkir turut terkena corat-coret dengan identitas bernetuk seperti huruf 'A'. Bahkan sejumlah ruas jalan dicorat-coret menggunakan pylox warna merah dan putih.

Sementara itu Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Hendro Pandowo akan melakukan penyelidikan terhadap pelaku vandalisme.

"Kita lidik ini kelompok dari mana. Tapi kemungkinan besar bukan massa buruh," ujar Hendro di Gedung Sate.
Massa Hari Buruh Corat-coret Rumah dan Pertokoan di BandungFoto: Tri Ispranoto

Ia menilai tindakan tersebut tidak dibenarkan dan bisa diancam dengan pidana. "Jangan sampai terulang seperti ini lagi. Ini tindakan tidak terpuji merusak keindahan Kota Bandung," ucapnya.
Massa Hari Buruh Corat-coret Rumah dan Pertokoan di BandungFoto: Tri Ispranoto

Di area Gedung Sate terlihat sejumlah massa berpakaian hitam-hitam yang diduga melakukan vandalisme di sepanjang jalan. Massa tersebut juga terlihat melakukan aksi vandalisme di aspal jalan depan Gedung Sate menggunakan pylox berwarna putih dan hitam. (avi/avi)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads