Saksikan d'Candidate Ridwan Kamil-Uu 'Rindu Rayu Milenial' di Sini!

Saksikan d'Candidate Ridwan Kamil-Uu 'Rindu Rayu Milenial' di Sini!

Indah Mutiara Kami - detikNews
Senin, 30 Apr 2018 06:30 WIB
Ridwan Kamil di d'Candidate / Foto: Muhammad Ridho
Jakarta - Cagub-cawagub Jabar, Ridwan Kamil dan Uu Ruzhanul Ulum memanfaatkan media sosial sebagai strategi untuk merayu pemilih milenial. Bahkan, pasangan nomor urut 1 ini punya program khusus jomblo.

Strategi itu diungkap Emil dan Uu di d'Candidate 'Rindu Rayu Milenial'. Saksikan di sini!
⁣
"Milenial itu pikirannya dua, pekerjaan dan perjodohan," kata Emil.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Emil juga bicara tentang twit-twit lama di akunnya yang kini ramai lagi diperbincangkan. Dia mengakui pernah jadi netizen yang emosional sebelum duduk di posisi Walikota Bandung dan kini maju di Pilgub Jabar. Emil pun minta maaf.

"Saya sudah hijrah dari baperan, marah-marah, ngasal, kurang bertanggung jawab," ucapnya.

Tak cuma tentang milenial dan media sosial, Emil dan Uu juga bicara soal program hingga membuktikan chemistry mereka sebagai pasangan kandidat.

Seperti apa keseruannya? Saksikan d'Candidate Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum di sini

(imk/tor)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads