Apa tanggapan Amien?
"Ya nggak apa-apa," kata Amien di kantor Sekretariat PA 212, Jalan Condet Raya Nomor 16, Balekambang, Jakarta Timur, Kamis (26/4/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Balai Kota harus dipelihara netralitasnya sebagai simbol dari birokrasi pemerintahan," ujar Azyumardi, Rabu (25/4).
Azyumardi menilai Amien Rais telah menerapkan politik kekuasaan dengan mendiskreditkan lawan politik dan membela kelompok politiknya. Sikap seperti itu, menurutnya, tidak seharusnya dilakukan di kantor pemerintah.
"Kantor pemerintahan birokrasi dan rumah ibadat tak boleh kampanye politik, politik kekuasaan," katanya.
"Itu harus dilakukan di tempat yang sudah ditentukan KPU," imbuh Azyumardi.
Sedangkan Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim meminta Amien memperjelas maksudnya saat berceramah di Balai Kota soal pengajian yang harus disisipi politik. "Harus diperjelas. Sebaiknya Pak Amien Rais menjelaskan apa yang dimaksud politik itu. Mungkin yang beliau maksudkan politik dalam pengertian substantif. Maka, kalau itu maksudnya, jangankan dibolehkan, tetapi diwajibkan," ujar Lukman.
Video 20Detik: PDIP: Politik di Pengajian Haruslah yang Membangun
(dhn/ibh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini