Penangkapan ini dilakukan tak lama setelah otoritas setempat menawarkan hadiah uang untuk informasi mengenai keberadaan pria tersebut.
Kebakaran itu terjadi pada Selasa (24/4) setelah tengah malam waktu setempat di gedung karaoke tiga lantai di Kota Qingyuan, Provinsi Guangdong. Kepolisian menyatakan, kebakaran berhasil dipadamkan sesaat sebelum pukul 01.00 waktu setempat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tersangka dalam kasus pembakaran tersebut, Liu Chunlu ... telah berhasil ditangkap," demikian disampaikan kepolisian setempat dalam postingan di Weibo, media sosial di China sejenis Twitter, seperti dilansir kantor berita Reuters, Selasa (24/4/2018).
Kepolisian sebelumnya telah menawarkan hadiah uang 200 ribu yuan bagi siapa saja yang memiliki informasi yang bisa berujung pada penangkapan tersangka pelaku pembakaran.
Menurut media pemerintah CCTV, tersangka pelaku pembakaran terlibat pertengkaran, kemudian dia menggunakan sebuah motor untuk menghalangi pintu keluar gedung karaoke dan menyalakan api.
(ita/ita)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini