Komisioner KPU Jabar Ferdhiman Bariguna menuturkan dari 31.735.133 pemilih, 51.514 di antaranya merupakan penyandang disabilitas. Sementara untuk komposisi pemilih laki-laki dan perempuan jumlahnya kurang lebih sama.
"Jumlah DPT itu sebanyak 31,73 juta pemilih. Ada 51 ribu penyandang disabilitas, terus untuk jumlah pemilih laki-laki dan perempuan 50:50 atau laki-laki sebanyak 15.948.112 pemilih dan perempuan 15.787.021," kata Ferdhiman, saat dihubungi, Senin (23/4/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita ada perbaikan di Indramayu, nanti Rabu (25/4) rekap ulang lagi untuk masukin Indramayu. Ada beberapa ratus perbaikan untuk dimasukin (dalam DPT)," ucapnya.
Sejauh ini, kata Ferdhiman, tidak ada masalah berarti menyangkut DPT. Meski begitu pihaknya akan terus melakukan verifikasi demi memastikan keakuratan terhadap data pemilih.
"DPT sebetulnya sudah selesai cuman karena ada Indramayu rekap ulang perbaiki datanya. Setelah itu kalau ada yang wafat nanti dicoret. Kalau nanti ditemukan pemilih wafat atau tidak memenuhi syarat lagi nanti diberi tanda dalam salinan (DPT-nya)," ujarnya. (ern/ern)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini