Pengungsi Gempa Banjarnegara Melahirkan Bayi Laki-laki

Pengungsi Gempa Banjarnegara Melahirkan Bayi Laki-laki

Uje Hartono - detikNews
Jumat, 20 Apr 2018 16:29 WIB
Foto: Uje Hartono/detikcom
Banjarnegara - Marlina (18) salah satu pengungsi korban gempa bumi di Kecamatan Kalibening, Banjarnegara melahirkan bayi laki-laki, Jumat (20/4/2018) dini hari tadi. Bayi dengan berat 3,6 kilogram ini lahir secara normal di Puskesmas Kalibening.

Saat ini, buah hati pasangan Marlina-Robin masih mendapat perawatan di Puskesmas Kalibening. Marlina menuturkan, jika dirinya sudah mulai terasa ada kontraksi pada Kamis (19/4) sekitar pukul 13.00 WIB. Saat itu, ia langsung dibawa ke Puskesmas.

"Mulai kerasa dan bukaan 1 kemarin siang. Dan baru lahir tadi pagi pukul 02.00 WIB," tuturnya saat ditemui di Puskesmas Kalibening.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Marlina merupakan salah satu korban bencana gempa bumi di Kecamatan Kalibening. Saat gempa, ia tengah di rumah dan lari keluar untuk menyelamatkan diri. Beruntung, kekhawatirannya tersebut tidak sampai mengganggu kehamilannya.

"Saat gempa saya sedang di rumah bersama nenek. Saat itu saya langsung lari keluar jadi tidak kena apa-apa. Malahan nenek saya yang tertimpa lemari," terangnya.

Ia mengaku masih belum tahu harus tinggal di mana setelah kejadian gempa Rabu (18/4) lalu. Sebab, rumah yang ia tempati di Desa Kertosari sudah rata dengan tanah.

"Sementara ini tinggal di tempat pengungsian. Tetapi nantinya bagaimana masih belum tahu," kata Marlina

Bidan di Puskesmas Kalibening Desi Aricanti mengatakan, proses persalinan Marlina berjalan lancar. Bahkan, hanya lebih cepat 5 hari dari HPL.

"Hanya 5 hari lebih cepat dari HPL ini normal. Bayinya juga sehat, berat 3,6 kilogram dan tinggi 49 centimeter. Untuk kebutuhan ibu dan bayi, sementara ini sudah tercukupi," katanya. (bgs/bgs)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads