"Arbab rasanya sudah pindah partai beberapa tahun yang lalu," kata Eddy kepada wartawan, Senin (16/4/2018).
Ia pun mengaku tak tahu soal penangkapan Arbab itu. Menurut Eddy, PAN sudah tak memiliki keterkaitan dengan Arbab.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya belum dengar (penangkapannya)," ujarnya.
Sebelumnya, Tim Subdit II Ditresnarkoba Polda Metro Jaya menangkap Arbab terkait kasus penyalahgunaan narkoba. Arbab ditangkap di salah satu apartemen di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat.
"Ya benar (ditangkap)," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono di Mapolda Metro, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta.
Arbab ditangkap di salah satu apartemen di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Jumat (13/4) sekitar pukul 22.15 WIB.
Polisi lalu menggeledah Arbab dan apartemennya. Polisi menemukan satu plastik klip sabu 0,8 gram, satu set bong, enam korek api, dan empat sedotan. (tsa/dkp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini