Insiden itu terjadi pada Selasa hari ini. Saat itu pesawat sedang akan akan lepas landas. Saat pesawat tengah berjalan ke runway, roda pesawat keluar dari landasan taxi.
"Itu bukan overshoot atau overun. Jadi roda pesawat keluar dari landasan saat pesawat sedang taxi," ujar juru bicara Lion Air Group Rama Aditya ketika dimintai konfirmasi, Selasa (13/3/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Dalam foto kejadian yang didapatkan detikcom, tampak roda pesawat terjerembap ke pasir di pinggir landasan taxi.
"Akhirnya push back, ditarik menggunakan mobil," ujar Rama.
Rama mengatakan tim Lion Air Group tengah melakukan penyelidikan menyeluruh mengenai insiden ini.
"Sedang diselidiki detailnya seperti apa," ujar Rama. (fjp/ams)