Datangi Sentra Batik Cirebon, Demiz Soroti Regenerasi Perajin Batik

Pilgub Jabar 2018

Datangi Sentra Batik Cirebon, Demiz Soroti Regenerasi Perajin Batik

Sudirman Wamad - detikNews
Kamis, 08 Mar 2018 16:06 WIB
Foto: Sudirman Wamad
Cirebon - Calon Gubernur (Cagub) Jawa Barat Deddy Mizwar berkunjung ke sentra batik Desa Trusmi, Kecamatan Plered, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

Dalam kunjungannya itu, pria yang akrab disapa Demiz itu mengelilingi salah satu toko batik dan menyempatkan diri berbincang dengan perajin batik. Tak hanya itu, Demiz juga mencoba membatik.

Menurut Demiz Cirebon memiliki potensi wisata yang besar. Dengan adanya Tol Cipali membuat geliat ekonomi dan wisata di Cirebon semakin maju.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau dilihat perkembangannya, batik Cirebon itu sudah sangat menggembirakan. Kalau belanja batik, orang tahunya di Trusmi. Begitu ada Cipali, pengunjungnya banyak, bahkan sampai macet kalau akhir pekan," ucap Demiz usai berkunjung ke salah satu toko batik di Desa Trusmi, Kamis (8/3/2018).

Datangi Sentra Batik Cirebon, Demiz Soroti Regenerasi Perajin BatikFoto: Sudirman Wamad


Selain potensi wisata belanja, lanjutnya, Cirebon juga menyuguhkan wisata kuliner yang tak kalah menarik, salah satunya empal gentong. Demiz mengakui Cirebon memiliki magnet untuk menarik wisatawan mancanagera.

"Sekarang infrastruktur sudah siap, ada Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB), Tol Cipali, Cisumdawu, dan lainnya. Semua sudah disiapkan. Masyarakat Cirebon harus siap menerima kunjungan wisatawan," katanya.

Demiz mengatakan harus ada perajin batik untuk menyiapkan membludaknya wisatawan yang berkunjung ke Trusmi. "Harus banyak pembatik profesionalnya, regenerasinya harus ada juga," ucapnya.
Datangi Sentra Batik Cirebon, Demiz Soroti Regenerasi Perajin BatikFoto: Sudirman Wamad


Saat ditanya mengenai program pemberdayaan bagi perajin batik, Demiz mengatakan pihaknya telah menyiapkan modal usaha bagi para perajin batik. "Kita siapkan KCR, lebih murah dari KUR. Tapi mereka mau tidak mengurus syaratnya," tutupnya. (ern/ern)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads