"Saya memohon waktu beberapa hari yang lalu bisa bertemu Bapak Presiden Jokowi untuk menyerahkan undangan Rapimnas Partai Demokrat yang akan diselenggarakan 10-11 Maret di Sentul. Kami berharap kehadiran beliau di tengah-tengah seluruh kader yang dihadirkan dalam rapimnas tersebut," kata AHY kepada wartawan di Istana Negara, Jakarta Pusat, Selasa (6/3/2018).
Baca juga: Ingin Bertemu Jokowi, AHY Sambangi Istana |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tadi sudah diterima oleh Pak Jokowi, beliau insyaallah hadir pada tanggal 10 yang akan datang ini, dan mudah-mudahan membawa kebaikan termasuk beliau sebagai pemimpin ini," jelasnya.
AHY berharap kehadiran Jokowi dapat memberikan pesan kepada kader Demokrat. Dalam pertemuan ini, AHY datang sendirian dan berbicara empat mata dengan Jokowi.
"Memiliki harapan sendiri. Hal-hal yang penting untuk disampaikan kader Demokrat," tutupnya. (dkp/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini