Sertijab Kepala BNN Digelar Senin Pekan Depan

Sertijab Kepala BNN Digelar Senin Pekan Depan

Niken Purnamasari - detikNews
Kamis, 01 Mar 2018 12:39 WIB
Foto: Jabat tangan Komen Budi Waseso dengan Irjen Heru (Niken Purnamasari/detikcom)
Jakarta - Serah terima jabatan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) dari Komjen Budi Waseso (Buwas) ke Irjen Heru Winarko bakal digelar Senin pekan depan. Heru dititipi sejumlah pesan oleh Buwas untuk memberantas narkoba di Indonesia.

"Pak Buwas menyampaikan hari Senin (pekan depan) kita akan serah terima," ujar Heru di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (1/3/2018).

Pelantikan Heru Winarko sebagai Kepala BNN yang baru digelar pada hari ini di Istana Negara. Presiden Joko Widodo yang melantik langsung Heru sebagai Kepala BNN.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebagai mantan Deputi Penindakan KPK, Heru menyatakan siap untuk menerapkan standar integritas di BNN. Dia siap bekerja cepat demi memberantas peredaran narkoba di Indonesia.

"Ya tentu, beberapa hal yang menyangkut mengenai bagaimana kinerja lainnya akan disesuaikan di BNN ini," kata Heru saat ditanya wartawan seusai pelantikan dirinya di Istana Negara, Jakarta Pusat, Kamis (1/3/2018).

[Gambas:Video 20detik]


Heru melanjutkan dirinya juga sudah menyiapkan sejumlah program di BNN. Dia berjanji akan bergerak cepat, khususnya menjalin kerja sama dengan negara-negara tetangga.

"Kita tentu bukan hanya dalam negeri saja, kita juga akan bekerja sama dengan pihak luar negeri, di regional bahwa narkoba ini musuh kita bersama," ucapnya. (nkn/nvl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads