Walkot Kendari dan Cagub Sultra Dibawa KPK ke Jakarta

Walkot Kendari dan Cagub Sultra Dibawa KPK ke Jakarta

Sitti Harlina - detikNews
Rabu, 28 Feb 2018 19:55 WIB
Foto: Rachman Haryanto/detikcom
Kendari - Wali Kota Kendari Adriatma Dwi Putra (ADP) bersama ayahnya, yang juga cagub Sulawesi Tenggara, Asrun, dibawa petugas KPK ke Jakarta. Keduanya sempat diperiksa di Ditreskrimsus Polda Sultra.

Asrun dan ADP dibawa keluar dari Polda Sultra dengan pengamanan ketat polisi bersenjata, Rabu (28/2/2018). Asrun, yang mengenakan jaket kulit hitam dan kopiah, lebih dulu keluar, lalu disusul ADP, yang menggunakan masker.


Keduanya tidak memberikan keterangan saat digiring menuju mobil yang disiapkan Polda Sultra. Selain ADP dan Asrun, ikut dibawa Fatmawati Faqih, mantan Kepala BPKAD Kota Kendari, dan pengusaha bernama Hasmun Hamzah.

Juru bicara KPK Febri Diansyah sebelumnya mengatakan tim KPK melakukan penyelidikan terkait informasi dari masyarakat. KPK melakukan klarifikasi terhadap sejumlah orang.



"Benar, ada kegiatan dalam proses penyelidikan yang dilakukan di Kendari sejak kemarin malam hingga hari ini. Tim melakukan cross-check dari informasi masyarakat yang kami dapatkan," kata Kabiro Humas KPK Febri Diansyah kepada wartawan secara terpisah. (fdn/fdn)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads