Bursa 15 Cawapres Indo Barometer: Anies 10%, Gatot 9%, AHY 8,7%

Bursa 15 Cawapres Indo Barometer: Anies 10%, Gatot 9%, AHY 8,7%

Tsarina Maharani - detikNews
Kamis, 15 Feb 2018 17:49 WIB
Foto: Indra Komara/detikcom
Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menempati posisi pertama sebagai cawapres 2019 versi survei Indo Barometer. Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) masuk 3 besar.

Survei dilaksanakan pada 23-30 Januari 2018 di 34 provinsi. Jumlah sampel sebanyak 1.200 responden, dengan margin of error 2,83 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.


Metode penarikan sampel adalah multistage random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara tatap muka responden menggunakan kuesioner.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam simulasi 15 nama cawapres, Anies berhasil memperoleh suara sebesar 10,0 persen. Anies kemudian disusul oleh beberapa nama lain, seperti Gatot Nurmantyo, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Ridwan Kamil, Agum Gumelar, Sri Mulyani, dan Tito Karnavian.

Hasil simulasi 15 nama cawapres Indo Barometer adalah sebagai berikut:
1. Anies Baswedan 10,0%
2. Gatot Nurmantyo 9,0%
3. Agus Harimurti Yudhoyono 8,7%
4. Ridwan Kamil 6,7%
5. Agum Gumelar 2,5%
6. Sri Mulyani 1,8%
7. Tito Karnavian 1,5%
8. Muhaimin Iskandar 0,9%
9. Budi Gunawan 0,4%
10. Zulkifli Hasan 0,3%
11. Sohibul Iman 0,3%
12. Airlangga Hartarto 0,3%
13. Moeldoko 0,1%
14. Bambang Soesatyo 0,0%
15. Puan Maharani 0,0%
16. Belum memutuskan 33,3%
17. Rahasia 4,6%
18. Tidak akan memilih 2,5%
19. Tidak jawab 17,1%

Selain itu, nama Anies disebut sebagai top of mind pemilih terhadap calon wakil presiden. Ia memperoleh suara sebesar 6,2 persen dari pertanyaan terbuka tentang cawapres. (tsa/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads