Presiden Jokowi Terima Kunjungan Menhan AS James Mattis

Presiden Jokowi Terima Kunjungan Menhan AS James Mattis

Andhika Prasetia - detikNews
Selasa, 23 Jan 2018 13:30 WIB
Menhan AS James Mattis menemui Presiden Jokowi Foto: Andhika Prasetia/detikcom
Jakarta - Setelah menemui Menhan Ryamizard Ryacudu, Menhan AS James Norman Mattis bertolak ke Istana Kepresidenan. Mattis datang untuk bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Mattis diterima Jokowi di Istana Merdeka, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa (23/1/2018) pukul 13.11 WIB. Jokowi ditemani Mensesneg Pratikno saat menerima kunjungan Mattis.

Jokowi sempat berbincang singkat dengan Mattis dan bersalaman. Setelah itu, mereka langsung menggelar pertemuan tertutup.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menhan AS James Mattis menemui Presiden JokowiMenhan AS James Mattis menemui Presiden Jokowi Foto: Andhika Prasetia/detikcom


Sebelumnya saat bertemu Ryamizard, Mattis membahas berbagai isu terkait kerja sama bilateral dan multilateral di kawasan patroli terkoordinasi trilateral. Ryamizard juga membahas kerja sama intelijen yang dinamakan 'Our Eyes' yang merupakan adaptasi dari kerja sama intelijen 'Five Eyes' milik AS dan sekutunya.

Selain itu, Ryamizard dan Mattis turut membahas persetujuan kemanan informasi militer (GSOMIA) dan juga terkait pengadaan alutista serta kebijakan maritim. Adapun bahasan lainnya mengenai upaya peningkatan kerja sama dalam bidang ekonomi dan keamanan terkait kontra-terorisme.

"Sebagai Menhan di negara masing-masing dan bersama untuk melakukan keamanan di kawasan, tadi kita bicara masalah isu penting seperti Korea Utara, China Selatan, dan bilateral dengan Rohingya," ucap Ryamizard saat konferensi pers di Gedung Jenderal Soedirman, Kementerian Pertahanan (Kemenhan), Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat. (dkp/hri)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads