Diwawancarai seusai pelantikan, Bamsoet mengaku memang sempat grogi. Menurutnya, kesalahan itu manusiawi.
"Manusiawilah. Mungkin pertanda juga," kata Bamsoet di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (15/1/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Soal pertanda, Bamsoet menghubungkannya dengan momen pelantikan keempat ketua DPR selama periode 2014-2019. Tadi Bamsoet pun mengucapkan sumpahnya hingga empat kali karena disuruh mengulang.
Sebelum Bamsoet, ada tiga kali momen pelantikan pada periode 2014-2019, yaitu pelantikan Novanto pada 2014, Ade Komarudin pada Januari 2016, dan saat Novanto kembali dilantik jadi Ketua DPR pada November 2016.
Selain itu, Bamsoet tidak memungkiri bahwa dia grogi ketika dilantik. "Tadi grogi ya, ha-ha-ha...," ucapnya sambil tertawa. (imk/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini