Jadi Ketua DPR, Bamsoet Ditarik Airlangga dari Pansus Angket KPK

Jadi Ketua DPR, Bamsoet Ditarik Airlangga dari Pansus Angket KPK

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Senin, 15 Jan 2018 09:21 WIB
Bambang Soesatyo (Bamsoet) ditarik dari anggota Pansus Angket KPK. (Foto: Andhika Prasetia/detikcom)
Jakarta - Bambang Soesatyo (Bamsoet) resmi diajukan Fraksi Golkar sebagai ketua DPR yang baru. Bamsoet, yang duduk sebagai anggota Pansus Hak Angket KPK, ditarik Ketum Airlangga Hartarto dari Pansus setelah diajukan menjadi ketua DPR.

"Penarikan Bamsoet dari Pansus KPK," kata Airlangga di ruang Fraksi Golkar, kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (15/1/2018).


Airlangga menyatakan posisi Bamsoet di Pansus KPK setelah ditarik tak akan digantikan oleh siapa pun dan dari fraksi manapun. Meski mencopot Bamsoet dari Pansus KPK, Airlangga tak menarik seluruh anggota F-Golkar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ada alasan di balik sikap Airlangga itu, yang tak menarik Golkar dari Pansus KPK.


"Pansus diharapkan (menghasilkan) kesimpulan tata kelola penguatan kinerja KPK, agar pemberantasan korupsi efektif," sebut Airlangga.


Namun, jika Pansus tak berakhir kerjanya di masa sidang ini, Airlangga memerintahkan penarikan diri.

"Bila Pansus tak diakhiri Februari, saya meminta menginstruksikan F-PG menarik seluruh keanggotaan," sebut dia.

Bamsoet rencananya segera dilantik menjadi ketua DPR di rapat paripurna siang ini. (gbr/dkp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads