Anies Ingin Aktifkan BKSP sebagai Forum Komunikasi

Anies Ingin Aktifkan BKSP sebagai Forum Komunikasi

Marlinda Oktavia Erwanti - detikNews
Senin, 08 Jan 2018 14:58 WIB
Foto: Marlinda Oktavia Erwanti/detikcom
Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan menyiapkan langkah-langkah untuk mengaktifkan kinerja Badan Kerja Sama Pembangunan (BKSP) Jakarta-Bogor-Depok-Tangerang-Bekasi-Cianjur (Jabodetabekjur). Salah satunya, BKSP dijadikan forum komunikasi.

"BKSP menjadi tempat forum Komunikasi, forum clearing house di mana setiap ada masalah yang perlu penyelesaian lintas sektor bisa dibicarakan dan bisa dicarikan solusi bersama dan juga kesempatan untuk memastikan bahwa policy-policy yang diambil itu simetris atau sejajar dengan tempat-tempat lain," kata Anies di Pendopo Gubernur Banten, Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Jalan Syekh Nawawi Al-Bantani, Serang, Banten, Senin (8/1/2018).


Dengan pengaktifan BKSP, Anies berharap warga di wilayah yang menjadi anggota BKSP dapat menerima manfaat. Sebab, menurut Anies, banyak isu yang memiliki implikasi lintas wilayah administratif.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tadi saya sampaikan, kami seluruhnya adalah warga Indonesia. Yang sebagian berada di kabupaten, kota, dan provinsi yang berbeda. Secara prinsip, banyak urusan yang mereka alami yang sama. Dari mulai soal lingkungan hidup, kependudukan, perdagangan, karena itu kami berharap melalui BKSP, tema-tema yang memiliki implikasi lintas wilayah, bisa kita bicarakan sama sama. Bisa kami beri kan solusi bagi semua tempat," papar Anies.


Anies mencontohkan isu pengelolaan air. Anies menyebut banyak sungai yang melingkupi berbagai wilayah di Jabodetabekjur.

"Contohnya masuk dari Tangerang keluar di Jakarta Barat nanti keluar lagi ke Tangerang Selatan masuk Jakarta Barat lagi. Jadi kalau kami hanya mengelola berdasarkan ego kewilayahan hanya mengurusi wilayahnya sendiri tanpa koordinasi dengan yang lain, maka terobosan yang dilakukan bisa jadi tidak memiliki dampak yang diharapkan," tuturnya.

Tak hanya pengelolaan air, BKSP nantinya juga akan memprioritaskan bidang transportasi dan lingkungan hidup. "Tapi tidak hanya itu komoditas pun kami memiliki potensi untuk bisa dikerjasamakan," ujarnya.

Pagi ini, Anies resmi mendapatkan serah-terima jabatan Ketua BAKSO Jabodetabekjur periode 2017-2020. Badan ini sebelumnya diketuai Gubernur Banten Wahidin Halim selama periode 2014-2017.

Serah-terima jabatan dilakukan di Pendopo Gubernur Banten, Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Banten. Turut hadir dalam serah-terima jabatan itu Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy, Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri Eko Subowo, Sekda DKI Saefullah, Sekda Banten Ranta Soeharta, jajaran SKPD Pemprov DKI dan Pemprov Banten, serta perwakilan dari Pemprov Jawa Barat. (aan/aan)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads