Anies: Kodam Jaya Bekerja Sunyi, Warga Tahunya Jakarta Aman

Anies: Kodam Jaya Bekerja Sunyi, Warga Tahunya Jakarta Aman

Marlinda Oktavia Erwanti - detikNews
Kamis, 28 Des 2017 11:08 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri acara syukuran HUT ke-68 Kodam Jaya tahun 2017. (Marlinda/detikcom)
Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan apresiasinya kepada Kodam Jaya. Menurut Anies, orang-orang yang bekerja di Kodam Jaya adalah orang-orang yang bekerja dalam sunyi.

"Saya ingin menyampaikan apresiasi karena Bapak-Ibu di Kodam Jaya ini, seperti juga di Polda, seperti juga di Pemprov, adalah orang-orang yang bekerja di belakang layar. Orang-orang yang bekerja dalam sunyi. Warga tahunya Jakarta aman," ucap Anies di Makodam Jaya, Cililitan, Jakarta Timur, Kamis (28/12/2017).

Hal itu disampaikan Anies saat menghadiri acara syukuran dalam rangka HUT ke-68 Kodam Jaya tahun 2017 di Makodam Jaya, Jalan Mayjen Sutoyo No 5 Cililitan, Jakarta Timur.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Anies mendoakan, pada usia yang menginjak 68 tahun ini, Kodam Jaya semakin antisipatif terhadap perubahan zaman. Sebab, kata Anies, tantangan keamanan saat ini sudah berubah.

"Jika dulu tantangannya masih konvensional. Hari ini ancaman sudah mulai bergeser dan saya berharap pada usia 68 tahun ini, Kodam Jaya bisa menjadi garda terdepan TNI yang mengantisipasi perubahan ancaman keamanan," tuturnya.

Anies memastikan Pemprov DKI akan terus bekerja sama dan bekerja bersama Kodam Jaya dan Polda Metro Jaya untuk mengamankan Jakarta. Ia juga memastikan pihaknya akan terus bersinergi dan mendukung Kodam Jaya.

"Sebagai satu kesatuan yang bagi-bagi tugas. Satu badan, yaitu sama-sama mengelola mengamankan ibu kota Indonesia Jakarta ini," ujarnya.

"Bekerja di Kodam Jaya bukan sebuah pengorbanan, tapi sebuah kehormatan bekerja di Kodam Jaya," lanjut Anies.

Turut hadir dalam acara ini, Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Jaswandi dan Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Idham Aziz. Acara ini juga dihadiri seluruh anggota TNI dan PNS Kodam Jaya. (nvl/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads