Menkumham Pamer 8 Penghargaan di Refleksi Akhir Tahun 2017

Menkumham Pamer 8 Penghargaan di Refleksi Akhir Tahun 2017

Kanavino Ahmad Rizqo - detikNews
Rabu, 20 Des 2017 12:22 WIB
Foto: Menkumham Yasonna Laoly di acara Refleksi Akhi Tahun 2017. (Kanavino)
Jakarta - Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly menggelar refleksi akhir tahun 2017. Yasonna membanggakan delapan penghargaan yang diraih kementeriannya.

Yasonna awalnya mengatakan pihaknya dihadapkan berbagai persoalan pada awal tahun 2017. Persoalan-persoalan itu mulai narapidana hingga bantuan hukum.

"Awal tahun 2017 kita telah dihadapkan pada persoalan-persoalan antara lain penyelesaian peraturan perundang-undangan, pelarian narapidana, pelanggaran keimigrasian, penyaluran bantuan hukum, penataan kelembagaan, penganggaran dan persoalan sumher daya manusia menjadi pekerjaan yang harus diselesaikan sepanjang tahun 2017," kata Yasonna di kantor Kemenkumham, Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Rabu (20/12/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Yasonna lalu menyebut kementeriannya menyabet delapan penghargaan sepanjang tahun ini. Namun, Yasonna menekankan agar jajarannya tak boleh berpuas hati sebab masih banyak yang harus dikerjakan.

"Masih banyak yang harus kita kerjakan. Secara setahap dan bertahap kita melakukan perbaikan. Dan apa yang telah kita lihat, telah kita capai terdapat perbaikan yang berarti. Hampir setiap bulan ada momentum penting saya ingatkan seluruh jajaran untuk semangat berdoa dan bekerja keras. Untuk menyelesaikan persoalan tuntas dan berkualitas," tuturnya.

Yasonna juga menjelaskan ada sejumlah agenda strategis nasional pada tahun 2018 seperti Asian Games, pilkada dan persiapan pemilu. Karena itu, dia berharap seluruh pegawainya menjaga netralitas.

Berikut penghargaan yang diraih oleh Kemenkumham sepanjang tahun 2017:

1. Penghargaan dari Kemenkeu sebagai Terbaik Pertama dalam Kinerja Pengelolaan Anggaran Kategori Pagu Besar tingkat K/L Tahun Anggaran 2017.

2. Penghargaan Kementerian PAN dan RB atas Pelayanan Publik kategori waktu respon cepat tahun 2017.

3. Penghargaan Badan Kepegawaian Negara atas Pengelolaan Kepegawaian Terbaik Tingkat Kementerian Besar.

4. Penghargaan Kementerian Keuangan sebagai Nominator Terbaik Keyiga Pengelolaan PNPB Tahun 2017

5. Penghargaan dari Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan atas Top 40 Pelayanan Publik 2017 yaitu Sistem Teknologi E-Filling Renewal Trademark.

6. Predikat Kepatuhan Tinggi terhadap Standar Pelayanan Publik dari Ombudsman RI.

7. Apresiasi dari Kementerian PAN RB atas terbangunnya Sistem Aplikasi CPNS yang akuntabel, transparan, bebas dari KKN berbasis informasi.

8. Penghargaan dari Ikatan Akuntan Indonesia (Akuntan Award 2017) kepada Menkumham Yasonna Laoly atas dedikasi, prestasi, inovasi dan kontribusi dalam implementasi governance, transparansi dan akuntabilitas di Indoensia serta mengangkat citra akuntan di masyarakat.

Hadir pula dalam kegiatan ini Menteri PAN RB Asman Abnur, Ketua Ombudsman Amzulian Rifai, Wamenkeu Mardiasmo dan sejumlah pejabat utama lainnya. (knv/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads