Awalnya Anies ditanya soal apakah dia akan jadi juru kampanye Sudirman Said. Namun dia mengatakan akan fokus mengurus Jakarta.
"Saya konsentrasi Jakarta. Ini juga sengaja break makan siang, selesai rapim, jam 12.45 WIB langsung berangkat ke sini, selesai sekadar acara langsung balik lagi," kata Anies kepada wartawan di kediaman Prabowo, Jl Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (13/12/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pertanyaan soal juru kampanye kembali diulang. Anies masih menyatakan akan fokus mengurus Jakarta.
"Kita lihat nanti. Fokus saya Jakarta," ujarnya.
Kedatangan Anies disambut langsung oleh Prabowo, Sudirman, dan kader-kader Gerindra lain. Anies diusung oleh Gerindra di Pilgub DKI. (tor/tor)











































