"Saya sampaikan telah melakukan pemeriksaan terhadap korban R dan M atau melakukan konseling. Kami juga mengamankan korban sangat trauma dengan kejadian ini," kata Kapolresta Tangerang AKBP Sabilul Alif saat menggelar jumpa pers di TKP, Selasa (14/11/2017).
Sabilul mengungkapkan asal-usul pasangan kekasih tersebut. "Saya sampaikan karena trauma yang perempuan ini di sini sebatang kara, tidak ada keluarga sama sekali. Kalau yang laki-laki daerah Tigaraksa, dekat dari sini setengah jam. Nanti yang perempuan ini akan disediakan melakukan konseling trauma healing dan diberikan hak-hak kepada yang bersangkutan," papar Sabilul.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sabilul menegaskan pasangan tersebut tidak berbuat mesum seperti dugaan warga. "Yang bersangkutan ini tidak berbuat mesum dan memang adalah pacaran dan memang akan menikah," kata dia.
Dia menambahkan motif lain dalam kasus ini masih didalami. "Kami belum bisa menyampaikan bahwa ini pembelajaran hukum," tutur Sabilul. (aan/adf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini