"Yakin sekali (bisa diserap). Karena menurut saya beberapa sektor bertumbuh dengan baik. Selama ada training yang terfokus saya cukup yakin," ujar Sandiaga di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (2/11/2017).
"Karena mantan karyawan Alexis ini sangat terlatih di bidang perhotelan, restorannya, karena sangat laku kan. Berarti mereka ini adalah tenaga kerja yang skilled, dan ini pasti diminati oleh industri yang sekarang sedang membutuhkan," tambahnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sampai hari ini kami belum menerima data. Padahal kami ingin sekali menjemput bola memberikan solusi kepada para pekerja yang terdampak kebijakan kami berkaitan dengan tidak memperpanjang, tidak memproses izin Alexis," terangnya.
Sebelumnya, Legal & Corporate Affair Alexis Group Lina Novita mengatakan ada ratusan pegawai yang terpaksa dirumahkan lantaran Tanda Daftar Usaha Pariwisata (TDUP) Alexis Group tidak diperpanjang oleh Pemprov DKI Jakarta.
"Pegawai tetap ada 600 orang dan 400 orang pegawai lepas. Nasib karyawan sementara dirumahkan. Oleh sebab itu, tidak ada yang kerja," ujar Lina saat jumpa pers di Hotel Alexis, Jl RE Martadinata, Jakarta Utara, beberapa waktu lalu. (jor/jor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini