Bunuh Murti di Kos, Pengakuan Agustinus 'Lee Min Ho' Berubah-ubah

Bunuh Murti di Kos, Pengakuan Agustinus 'Lee Min Ho' Berubah-ubah

Mei Amelia R - detikNews
Jumat, 22 Sep 2017 16:37 WIB
Foto: Ari Saputra/detikcom
Jakarta - Polisi menangkap Agustinus alias Lee Min Ho (24) terkait pembunuhan Murtiyaningsih (30) di kos-kosan di Istana Laguna, Tanjung Duren, Jakarta Barat. Agustinus adalah orang yang diduga menjadi pelaku pembunuh Murti.

"Iya terduga pelaku ini Agustinus. Dia yang mengaku menemukan korban pertama kali," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono kepada detikcom, Jumat (22/9/2017).

Murtiyaningsih ditemukan tewas di kamar kosnya di Jl Sosial, Kelurahan Wijaya Kusuma, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, pada Kamis (21/9) malam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Semula, Agustinus membuat kesaksian bahwa dia datang ke kamar kos korban untuk mengecek korban. Namun Agustinus mengaku menemukan korban dalam keadaan sudah tidak bernyawa.

"Karena ada keterangan yang nggak nyambung, digali terus, akhirnya dia mengaku," imbuhnya.

Selain itu, polisi menemukan kecurigaan lain. Ada bekas luka cakar yang masih baru di pipi pelaku. "Iya cakaran itu harus dites DNA dulu, apakah di kuku korban ada kulit bekas mencakar pelaku atau tidak," tuturnya. (fjp/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads