"Diduga brankas juga dibawa. Terus emas, perhiasan, sama sertifikat tanah," ujar Kapolres Jakarta Pusat Kombes Suyudi Ario Seto di rumah korban, Jalan Pengairan No 21, RT 11/6 Kelurahan Benhil, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (11/9/2017).
Polisi menemukan bercak darah saat olah TKP dari pintu masuk rumah korban hingga ke kamar. Pintu rumah dalam kondisi tertutup saat polisi masuk.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya, dua jenazah pasangan suami Husni Zarkasih (58) dan sang istri bernama Zakiah Husni (53) ditemukan di Sungai Klawing, Purbalingga, Jawa Tengah, Senin (11/9) pagi. Husni dan Zakiah meninggal sekitar tengah malam tadi.
"Dari identifikasi, identitas sudah diketahui, kelahiran Pekalongan namun alamat di Bendungan Hilir, Jakarta pusat," ujar Kasat Reskrim Polres Purbalingga AKP Tarjono Sapto Nugorho kepada wartawan di RSUD Margono Soekardjo, Purwokerto, Senin (11/9/2017). (nvl/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini