Pameran itu digelar di Lapangan Bhinneka Tunggal Ika, Kemenhan, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Minggu (13/8/2017). Tak hanya 2 kendaraan itu, berbagai senjata api pun turut dipamerkan.
Para pengunjung pun bisa masuk ke dalam Komodo dan Anoa. Mereka pun asyik ber-selfie. Tak hanya itu, para pengunjung juga bisa berfoto dengan gaya memegang senjata.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Ada pula, kendaraan All Terrain Assault Vehicle (ATAV) bikinan PT SSE. Kendaraan itu biasa digunakan TNI AU dengan cara diturunkan langsung dari helikopter.
Baca juga: RI Kembangkan Tank, Kapal Selam hingga Roket |
Selain itu, ada pula kapal selam tanpa awak yang dikembangkan oleh Balitbang Kemenhan dan PT Robomarine Indonesia. Kemudian, ada rudal Petir karya Balitbang Kemenhan dan PT Sari Bahari.
Di antara pameran yang digelar, pengunjung paling ramai memenuhi stand milik PT Pindad. Mereka pun asyik berfoto dengan latar kendaraan Anoa dan Komodo.
![]() |
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini