Mayat Pria Penuh Luka Ditemukan di Kampus UIN Alauddin Makassar

Mayat Pria Penuh Luka Ditemukan di Kampus UIN Alauddin Makassar

Muhammad Nur Abdurrahman - detikNews
Minggu, 06 Agu 2017 22:00 WIB
Foto: Ilustrasi/Thinkstock
Makassar - Sesosok mayat pria tanpa identitas dengan kondisi penuh luka ditemukan di kampus I UIN Alauddin, jalan Sultan Alauddin, Makassar,. Mayat tersebut ditemukan sore ini pada pukul 15.30 Wita, dengan kondisi mengenaskan.

Korban pertama kali ditemukan warga bernama Mustafa yang berboncengan sepeda motor dengan putrinya, Annisa, di sekitar bekas gedung Fakultas Adab dan Humaniora. Saat ini kampus I UIN Alauddin tidak lagi menjadi pusat perkuliahaan setelah dipindahkan ke kampus UIN Alauddin di Samata, Kabupaten Gowa.

Kasat Reskrim Polrestabes Makassar AKBP Anwar Hasan pada wartawan menyebutkan terdapat 7 luka tusuk di dada dan leher korban. Selain itu, di kepala korban terdapat bekas luka benda tumpul.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ditemukan enam bekas tusukan pada dada dekat ulu hati, satu luka gorok pada leher sebelah kanan," ujar Anwar, saat diwawancara detikcom, Minggu (6/8/2017).

Hasil penyelidikan sementara dari proses Olah Tempat Kejadian Perkara, korban diperkirakan meninggal dunia sekitar 4 jam sebelum penemuan jenazah pada pukul 15.30 Wita. Di sekitar lokasi juga ditemukan sebilah pisau yang diduga dipakai pelaku untuk melukai korban.

Guna kepentingan penyelidikan lebih lanjut, mayat pria yang diperkirakan berusia 20-30 tahun tersebut dibawa ke rumah sakit Bhayangkara Polda Sulsel di jalan Andi Mappaodang, Makassar. Saat ini anggota Reskrim Polsek Tamalate dan Polrestabes Makassar masih menyelidiki identitas korban dan mencari pelaku yang membunuh korban. (mna/rvk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads