Timses Minta Program OK OCE Anies-Sandiaga Masuk APBD-P

Timses Minta Program OK OCE Anies-Sandiaga Masuk APBD-P

Noval Dhwinuari Antony - detikNews
Kamis, 04 Mei 2017 17:17 WIB
Foto: Muhammad Ridho/detikcom
Jakarta - Wakil Ketua Tim Pemenangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno, M Taufik, berharap program prioritas yang dimiliki bisa dibahas dalam APBD Perubahan 2017. Sebab, Anies-Sandi, yang akan dilantik pada Oktober, punya masa kepemimpinan 3 bulan pada 2017.

"Perlu saya sampaikan, karena APBD 2017 yang dirancang dan diputuskan 2017 oleh Gubernur Basuki, ada Plt segala macam, intinya itu APBD gubernur lama. Selama tiga bulan dia melaksanakan program APBD gubernur lama," kata Taufik di Posko Anies-Sandi, Jalan Cicurug No 6 Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (4/5/2017).

Karena itu, Taufik menilai penting memasukkan program prioritas Anies-Sandi dalam APBD-P 2017. Jika tidak, kinerja Anies-Sandi pada seratus hari pertama akan sulit diukur.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karena tiga bulan ini bukan program Anies-Sandi. Kedua, seyogianya pada tiga bulan dilaksanakan Anies-Sandi, maka pada APBD Perubahan seyogianya Anies-Sandi diberikan ruang untuk memberikan masukan program prioritas dalam kaitan pelaksanaan 3 bulan. Di samping program yang telah ditetapkan," tutur dia.

Jumpa pers timses Anies-Sandiaga, Kamis (4/5/2017)Jumpa pers timses Anies-Sandiaga, Kamis (4/5/2017) (Noval Dhwinuari Antony/detikcom)


Program prioritas yang diharapkan dapat masuk APBD-P di antaranya program DP Rp 0, Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus, dan One Kecamatan One Center for Entrepreneurship (OK OCE).

"Itu harapannya (program) yang bisa dimasukkan," ucap Taufik.

Dia berharap ada kebijaksanaan dari Pemprov DKI untuk memasukkan program prioritas Anies-Sandi tersebut.

"Karena sistem pemerintahannya ditetapkan secara bersama bahwa gubernur dipilih masyarakat secara langsung, maka visi-misi gubernur baru itu menjadi RPJMD gubernur terpilih," tuturnya. (nvl/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads