FPI akan Demo di Mabes Polri, Kapolda Metro: Silakan Asal Tertib

FPI akan Demo di Mabes Polri, Kapolda Metro: Silakan Asal Tertib

Aditya Fajar Indrawan - detikNews
Minggu, 15 Jan 2017 16:13 WIB
Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan (Rengga Sancaya/detikcom)
Jakarta - Besok (16/1), massa dari Front Pembela Islam (FPI) rencananya akan menggelar aksi di Markas Besar Polri. Menanggapi hal itu, Kapolda Metro Jaya Irjen Mochammad Iriawan mempersilakan massa menggelar aksi unjuk rasa asalkan tertib.

"Kita akan layani FPI yang mau unjuk rasa. Akan kita akomodir mereka yang mau menyampaikan aspirasi. Jadi silakan melakukan unjuk rasa dengan tertib, damai, dengan situasi yang menyejukkan," ujar Iriawan saat ditemui di Hotel The Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Minggu (15/1/2017).

Sebanyak sekitar 2.800 personel gabungan polisi bakal diterjunkan untuk mengamankan aksi tersebut. Massa demonstran terlebih dulu akan berkumpul di Lapangan Masjid Al-Azhar, Jalan Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Usai salat duha pukul 08.00 WIB di Masjid Al-Azhar, mereka akan berjalan bersama (long march) menuju Mabes Polri. Mereka menuntut Kapolri Jenderal Tito Karnavian segera mencopot Kapolda Jawa Barat Irjen Anton Charliyan dari jabatannya.

"Kita akan melaksanakan agenda menuntut Kapolri untuk mencopot Kapolda Jawa Barat," kata Panglima FPI Maman Suryadi Abdurrahman kepada detikcom.

Anton dianggap melakukan pembiaran terhadap insiden penyerangan dan penganiayaan terhadap ormas FPI oleh massa LSM GMBI. Mereka juga tak terima Anton menjadi Ketua Dewan Pembina GMBI.

(adf/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads