Jika terpilih sebagai gubernur DKI, Anies memastikan tak akan membedekan antara sekolah negeri dan madrasah. "Pemerintah akan mendukung semua jenis pendidikan," kata Anies saat menghadiri perayaan Maulid Nabi dan Haul ke-8 pendiri Yayasan Addiniyah Attahiriyah, seperti keterangan tertulis yang diterima redaksi, Minggu (4/12).
![]() |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia juga menyoroti kesejahteraan ulama dan marbot. Anies ingin agar mereka juga ditanggung pelayanan kesehatan. "Mereka adalah penjaga akhlak. Harus diayomi. Nanti akan dapat fasilitas kelas 1," ujarnya disambut tepuk tangan.
![]() |
Anies kemudian memuji aksi super damai 2 Desember atau 212 yang merupakan cermin umat Islam yang santun. Aksi zikir dan salat Jumat bersama 2 Desember kemarin adalah contoh akhlak umat Islam yang rahmatan lil alamin.
Mantan Mendikbud itu mengaku sangat terhormat bisa hadir ke acara tersebut. Saat tiba, Anies menyempatkan diri untuk berziarah ke makam pendiri yayasan yakni Abuya KH Muhammad Thohir Rohili dan Hj Salbiah. (erd/erd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini