Menteri Keuangan Meksiko Mundur Setelah Kunjungan Trump

Menteri Keuangan Meksiko Mundur Setelah Kunjungan Trump

BBC World - detikNews
Kamis, 08 Sep 2016 11:15 WIB
Reuters Videgaray merupakan salah seorang penasehat dekat Presiden Pena Nieto.
Mexico City - Menteri Keuangan Meksiko,LuisVidegaray, mengundurkan diri menyusul kunjungan calon presiden Amerika Serikat,DonaldTrump, pekan lalu.

Videgaray dianggap yang mengatur pertemuan kontroversial antara Trump dengan Presiden Meksiko, Enrique Pena Nieto.

Dia juga merupakan salah seorang penasihat dekat presiden, yang mengelola kampanye dalam pemilihan presiden tahun 2012 yang mengantarkan kemenangan Pena Nieto.

Kunjungan Trump itu dikecam oleh banyak warga Meksiko, di media nasional maupun media sosial.

Presiden Enrique Pena Nieto dan Donald Trump
Reuters KunjunganTrump keMesiko untuk bertemu PresidenEnrique PenaNieto dikecam warga Meksiko.

Trump -calon presiden AS dari Partai Republik- melakukan kunjungan singkat ke Meksiko pada 1 September lalu walau dia mendapat kecaman meluas karena komentar-komentar sebelumnya atas warga Meksiko yang bermigrasi ke Amerika Serikat.

Pengusaha ini pernah menyebut orang Meksiko sebagai 'kriminal' dan 'pemerkosa' yang membuat Presiden Pena Nieto membandingkan Trump dengan pemimpin fasis Italia, Benito Mussolini, dan Adolf Hitler.

Usai pertemuan dengan Presiden Pena Nieto, dalam kampanyenya di Arizona, Trump mengatakan Meksiko yang akan membangun 100% tembok yang akan memisahkan Amerika Serikat dan Meksiko.

Namun Presiden Pena Nieto menegaskan sudah mengatakan kepada Trump bahwa Meksiko tidak akan mendanai pembangunan itu.

(nwk/nwk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads