Saat Jadi Menhut, Zulkifli Kalah 13 Kali di Pengadilan

Saat Jadi Menhut, Zulkifli Kalah 13 Kali di Pengadilan

Rivki - detikNews
Kamis, 09 Jul 2015 10:41 WIB
Foto: Aghnia Adzkia
Jakarta - Ketua Mahkamah Agung (MA) Hatta Ali bertemu dengan Ketua MPR Zulkifli Hasan. Hatta Ali berbicara soal pelatihan hakim dalam kasus kehutatan kepada Zulkifli.

"Saya juga sampaikan kepada Pak Ketua MPR yang juga mantan Menteri Kehutanan (Menhut). Kami telah melatih hakim-hakim dalam bidang kehutanan," ujar Hatta di Gedung MA, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta, Kamis (8/7/2015).

Hatta Ali mengatakan, pelatihan itu diberikan supaya hakim tahu betul seluk beluk masalah kehutanan baik dari sisi pidana mau pun perdata. Dia juga mengatakan pelatihan masih terbatas ke beberapa hakim saja.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Mungkin kami akan tingkatkan lagi kualitasnya," ujar Hatta.

Zulkifli pun langsung menyambut apa yang disampaikan Hatta Ali. Menurutnya berkat adanya pelatihan tersebut, kini Kementerian Kehutanan tidak takut lagi untuk membawa perkara ke persidangan.

Dia mengatakan, sebelum adanya pelatihan yang dilakukan MA Kemenhut pernah memelan pil pahit selama berpekara. Dia mengatakan, saat menjabat sebagai Kemenhut saat periode awal, dirinya pernah kalah 13 kali di pengadilan.

"Terakhir yang saya ikuti, ada 20 perkara Kemenhut dan Alhamdulillah 20-0 kami menang. Mungkin ini karena pelatihan," ucap Zulkifli (rvk/asp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads