Banjir promo makanan menjadi salah satu ciri khas dari gelaran pemilihan umum di Indonesia. Di momen Pilkada 2024, warga juga antusias memburu sejumlah promo yang tersaji hari ini.
Salah satu warga bernama Eka (57) mengaku selalu antusias menyambut momen promo dalam tiap pemilu di Indonesia. Ibu rumah tangga di Depok ini selalu pergi ke mal usai melakukan pencoblosan.
"Pasti (antusias) karena kan mereka kalau abis nyoblos gini kan libur ya.Libur terus di rumah pasti biasanya pada keluar, pada nggak masak kan. Emak-emak juga pada nggak masak. Pasti kan pada keluar jajan gitu kan," ujar Eka ketika sedang berkeliling pusat pembelanjaan di Depok, Jawa Barat, Rabu (27/11/2024).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hari ini Eka berburu promo makanan bersama sejumlah keluarga dan teman. Dia mengatakan tradisi pemotongan harga membuat momen pemilu di Indonesia semakin semarak.
"Kalau saya sih makan. Kalau udah ngumpul sama kakak saya yang penting jajan gitu," katanya.
![]() |
Warga lainnya bernama Yusron (22) juga melakukan hal yang sama seperti Eka. Dia menilai banyaknya promo di Pilkada 2024 menarik minat generasi muda untuk menggunakan hak pilihnya di kotak suara.
"Bagus, karena buat menarik minat para generasi muda atau orang-orang masyarakat untuk nyoblos menggunakan hak pilihnya," ujar Yusron.
Menurutnya, masih banyak warga yang apatis terhadap politik. Cara promo-promo inilah yang salah satunya dapat memantik niat masyarakat untuk menggunakan hak suara mereka.
"Jadi yang orang apatis dengan nyoblos, mereka nggak mau.Ya walaupun sebenernya tujuannya salah,tapi setidaknya ada penggerak untuk nyoblos," lanjutnya.
Kelompok ojek online juga merasakan manfaat dari promo di momen pilkada. Filemon (30), seorang sopir ojol di Depok mengaku pesanan makanan yang diterimanya melalui aplikasi meningkat pesat di hari pencoblosan pemilu.
Baca juga: Menanti Kemenangan Pemimpin Impian |
"Biasa yang udah-udah pastinya makanan. Apalagi kalo promo diskon 50 persen sampai 70 persen. Buat ngedatengin konsumen biasanya. Iya, pada antusias," ujar Filemon.
(ygs/ygs)