Megawati soal Dukung Anies: Enak Amat ya, Sekarang Kita Dicari Dukungannya

Megawati soal Dukung Anies: Enak Amat ya, Sekarang Kita Dicari Dukungannya

Brigitta Belia Permata Sari - detikNews
Kamis, 22 Agu 2024 15:05 WIB
Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri
Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri (dok. PDIP)
Jakarta -

Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri berbicara terkait arah dukungan pada Anies Baswedan. Megawati mengandaikan, jika Anies ingin didukung PDIP, apakah mau menuruti partai.

"Tadi kan diomongi Jakarta, terus kan tadi di depan, itu aku kaget toh, ada baju merah hitam, terus tapi pasang spanduknya itu kan disuruh ngegotong Pak Anies ya, ya toh? Siapa yang tidak lihat? Aku aja lihat kok," kata Megawati, saat mengumumkan bakal calon kepala daerah, di Jakarta, Kamis (22/8/2024).

"Itu katanya sopo, saya tanya mana dia si Komar, itu satgas siapa ya? Kok namanya Satgas Hitam ya? Terus katanya Pak Komar, 'Oh, satgasnya itu memang ini, mau dukung Pak Anies itu Bu', oh gitu. Eh aku bilang, 'Enak aja ya, ngapain gua suruh dukung Pak Anies?' Dia bener nih kalau mau sama PDI? Kalau mau PDI, jangan kayak gitu dong ya, ya tinggal mau nggak nurut ya? Ya dong," sambung Megawati, diikuti tepuk tangan hadirin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Megawati lalu meminta semua hadirin bertepuk tangan. Ia mengaku garuk-garuk kepala karena sekarang PDIP dicari dukungannya.

"Saya tuh suka garuk-garuk kepala loh, enak amat ya, sekarang kita dicari dukungannya, bingung saya. Loh, kamu di mana ya kemarin sore?" kata Megawati.

ADVERTISEMENT

"Mbok jangan gitu dong," sambungnya.

Simak Video 'Kans Anies dan PDIP Satu Gerbong di Pilgub Jakarta':

[Gambas:Video 20detik]

(yld/gbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads